Sebenarnya apa itu gangguan tidur? Gangguan tidur adalah gangguan yang berhubungan dengan tidur dikarenakan masalah medis, gaya hidup dan factor lingkungan yang biasanya menyebabkan tidur terganggu, mengakibatkan kurang atau kualitas tidur yang buruk.

Bayi juga bisa menderita gangguan tidur. Bila buah hati Anda mengalami kondisi serupa tidak perlu khawatir, karena bisa ditangani dengan ketekunan dan kesabaran. Kebutuhan tidur bayi sangat tergantung dari usianya. Jika belum berusia 3 bulan, bayi setidaknya membutuhkan tidur selama 20 jam setiap harinya. Setelah masa itu dibutuhkan setidaknya 8 sampai 14 jam untuk tidur.

Bayi mengalami gangguan tidur apabila dia seringkali bangun di setiap malam, memiliki jam tidur sama dengan orang tuanya, tidur terus di siang hari atau temperamennya sangat buruk dikarenakan kekurangan porsi tidur di malam hari. Anda bisa membeli Kasur bayi murah American Pillo.

Jika berbagai tanda tersebut dijumpai pada buah hati Anda, segera memeriksakannya pada dokter guna memastikan apakah ada kelainan medis. Jika memang tidak ada kelainan medis berbagai upaya berikut ini bisa diterapkan untuk mengatasi gangguan tidur.

1. Menciptakan waktu tidur yang tepat

Sebaiknya Anda menidurkan buah hati di jam yang sama setiap malamnya. Sehingga bisa mengajarkan padanya untuk tidur secara rutin di jam tersebut. Cara ini bisa dimulai sejak bayi baru lahir.

2. Jangan membangunkan bayi

Saat orang datang menjenguk bayi Anda jangan biasakan untuk membangunkannya atau hanya sekedar untuk menimangnya. Karena kenyamanan bayi dalam tidur bisa terganggu.

3. Jangan langsung menggendong bayi kalau menangis

Saat bayi terbangun saat tidur dan menangis harus segera menghampirinya. Tapi sebaiknya jangan selalu menggendongnya, terkecuali ada gangguan tertentu dan sudah tiba waktu makan. Bayi akan merasa ketakutan dan tertekan, serta menyangka kalau Anda tidak setia berada di sisinya, saat dia menangis.

4. Menidurkan bayi di ruangan tenang dan hangat

Jangan sampai bayi terbiasa tertidur di depan televisi, di ruang tamu dan di pangkuan Anda setiap malam.  Saat dia terbangun di tengah malam, dia akan kesulitan untuk tidur lagi karena menemukan suasana yang berbeda sebelum dia tertidur.

5. Temani dia dengan barang atau benda favoritnya

Saat tidur bayi bisa diberikan teman sebagai pertanda waktunya tidur. Tapi barang itu harus mudah didapatkan, seperti popok yang tipis, kaos, selimut dan sebagainya yang tentunya aman bagi bayi.

6. Membedakan waktu kondisi tidur dan tidak tidur

Membantu bayi membedakan waktu tidur dan tidak. Sehingga bayi belajar untuk bermain, makan dan sebagainya saat tidak tertidur.

 

Itu dia beberapa tips menghindarkan bayi Anda dari gangguan tidur. Carilah dan terapkan secara benar tips tadi agar dapat berguna di masa yang akan datang, semoga bermanfaat, selamat mencoba.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Fill out this field
Fill out this field
Mohon masukan alamat email yang sah.
You need to agree with the terms to proceed

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Menu
Open chat
1
Halo kak
Ada yang bisa kami bantu?